Microsoft Outlook Signature – Microsoft Office Outlook adalah sebuah software email client dari Microsoft yang merupakan bagian dari Microsoft office suite. Fungsi utama dari Microsoft Office Outlook adalah sebagai email client yang biasanya di gunakan untuk mengirim dan menerima email (surat elektronik) selain sebagai email client pada microsoft office outlook juga terdapat beberpa fungsi sperti kalender, task manager, contact manager dan lainya.
Microsoft outlook pada sebuah organisasi atau perusahaan biasanya di gunakan bersamaan dengan microsoft exchange server sebagai email server nya, jadi outlook digunakan sebagai email client dan exchange sebagai email server nya. Namun hal itu tentu saja tergantung organisasi atau perusahaan nya karena ada beberapa organisasi atau perusahaan yang tidak memakai Microosft Exchange server sebagai email server nya.
Signature email atau dalam bahasa indonesia nya tandatangan pada email biasanya terdapat pada akhir email yang di kirimkan, penggunaaan signature juga memberikan kesan profesional dalam proses berkirim email, pada tulisan kali ini penulis akan mejelaskan bagaimana cara membuat signature di email secara otomatis pada aplikasi Microsoft Outlook karena bagi yang sering berkirim email hal tersebut sangan membantu, bisa di bayangkan jika setiap kali kita kirim email harus membubuhkan signature secara manual. Adapun langkah yang harus di lakukan adalh sebagai berikut :
- Buka Applikasi Microsoft Outlook pada Komputer kalian masuk ke menu file kemudian pilih “Option”

- Selanjutnya di menu sebelah kiri pilih “Mail” kemudian di sebelah kan klik tombol “signature”

- Pada windows Signature and Stationery klik tombol New dan berinama untuk signature yang akan kalian buat dan klik tombol OK


- Pada bagian edit signature design signature kalian kemudian pada bagian “Choose default signature”
New Message : Jika kalian ingin agar signature tampil secara otomatis Ketika kalian membuat email baru
Replies/forward : jika kalian ingin agar signature di tambahkan secara otomatis Ketika kalian membalas atau meneruskan email kalian
Klik Ok jika sudah sesuai dengan keinginan kalian.

Itu lah tulisan singkat tentang bagaimana cara membuat signature pada aplikasi Microsoft Outlook, setelah membaca tulisan ini kalian sudah belajar bagimana cara membaut signature email pada aplikasi Microsoft outlook, jika ada yang ingin di tanyakan silahkan tinggalkan komentar pada kolom komentar, bagikan ke teman kalian untuk mendukung blog ini, sampai jumpa pada tulisan berikut nya.
Sumber : Microsoft